Jelang Ramadhan, Bhabinkamtibmas Polres Lampung Tengah Ajak Warga Ciptakan Keamanan Bersama

Uncategorized36 Dilihat

Lampung Tengah – (KIM) – Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Polres Lampung Tengah dan jajaran mengajak masyarakat untuk bersama-sama menciptakan situasi yang aman serta kondusif.

Hal ini disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Seputih Raman, Bripka Kartika Erawan saat menyambangi sekaligus melakukan pengecekan di Poskamling (pos keamanan lingkungan) yang berada di Kampung Rukti Endah, Kecamatan Seputih Raman, Lampung Tengah, pada Rabu (26/2/25) malam.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M, Kasi Humas Iptu Suharsono mengungkapkan pentingnya kerjasama antara aparat keamanan dan warga dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing.

Menurutnya, menjaga keamanan bukan hanya tanggung jawab pihak Kepolisian saja, tetapi juga bagian dari peran serta masyarakat.

“Dengan adanya keterlibatan aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan melalui Poskamling, kami berharap dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi seluruh masyarakat, terlebih bagi umat muslim yang akan menjalankan ibadah puasa,” ungkapnya.

Ia pun mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, baik terhadap tindak kriminalitas maupun gangguan keamanan lainnya.

 

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *