Sambut Malam Nisfu Sya’ban, Si Propam Polres Lampung Tengah Gelar Doa Bersama 

Uncategorized34 Dilihat

Lampung Tengah – (KIM) – Di Propam Polres Lampung Tengah, Polda Lampung menggelar kegiatan doa bersama malam Nisfu Sya’ban, bertempat di Masjid Jabal Rahmah Mapolres setempat. Kamis (13/2/25) malam

Doa bersama ini diikuti oleh Kapolres Lampung Tengah, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M beserta Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Lampung Tengah, Ny. Linda Andik, para PJU, personel dan masyarakat sekitar.

Selain itu, dalam acara penuh khidmat ini juga turut mengundang anak-anak yatim piatu dari Yayasan Panti Asuhan Al-Marhamah serta menghadirkan Ustadz Nurrohman sebagai penceramah.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, AKBP Andik Purnomo Sigit, Kasi Humas Iptu Tohid Suharsono menjelaskan bahwa doa bersama ini dilaksanakan sebagai bentuk ikhtiar spiritual untuk memohon keberkahan, keselamatan, serta kelancaran tugas-tugas Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya diwilkum Polres Lampung Tengah.

Ia menyampaikan, momentum Nisfu Sya’ban adalah waktu yang tepat untuk memperkuat keimanan dan memperbanyak doa, baik untuk diri sendiri, keluarga, maupun Institusi Kepolisian agar senantiasa diberikan perlindungan dalam menjalankan tugasnya.

“Semoga dengan doa bersama ini, kita semua mendapatkan keberkahan dan semakin meningkatkan keikhlasan serta semangat dalam bertugas,” jelasnya.

Acara berlangsung dengan penuh khusyuk, dimulai dengan sholat maghrib berjamaah, pembacaan surah yasin, dzikir, serta tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Nurrohman.

Setelah doa bersama, kegiatan ditutup dengan santunan kepada anak yatim piatu sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

 

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *